Rabu, Januari 23, 2013

Indonesia, Apa Salah Kami ?

Why ? Satu kata yang terus ada di pikiran saya mengenai masalah Chinese di Indonesia. Masalah Chinese di Indonesia sudah sangat sering dipermasalahkan, dibahas, dan tidak pernah ada penyelesaian yang tuntas. Jujur saja, saya sangat sayang dan bangga menjadi seorang Indonesia, dan saya merindukan Indonesia berdamai dalam segala hal, khusunya dalam masalahh etnis chinese di Indonesia. Saya harap tulisan saya dapat membuka sedikit pikiran mereka yang mempermasalahkan kehadiran kami ditengah milyaran masyarakat Indonesia.

Saya sebagai seorang keturunan Chinese sangat menyesalkan banyak hal yang terjadi selama ini di Indonesia. Sebenarnya apa salah kami ? Kami juga lahir dan besar di Indonesia, kami juga orang Indonesia seperti kalian semua, tidak ada yang beda. Kami sama sama makan nasi seperti kalian, kami sama sama minum air seperti kalian, dan kami sama sama makhluk sosial ciptaan Tuhan seperti kalian. Kalian tidak boleh lupa bahwa kami juga Warga Negara Indonesia ( red : WNI ). Tidak ada yang beda dengan kami selain nenek moyang kami. Dan bukankah bukan hanya kami yang memiliki nenek moyang berbeda dengan kalian ? Lantas mengapa hanya kami yang selalu dipojokkan oleh kalian ?

Dan, apa salahnya jika kami keturunan Chinese juga ikut andil dalam pemerintahan bangsa ? Bukankah seorang keturunan juga seorang WNI ? Dan tujuan seseorang ikut andil dalam sebuah pemerintahan itu adalah untuk kemajuan bangsa kita sendiri, tetapi mengapa kalian semua justru menyalahartikan ini semua ? Lantas apa masalahnya kawan ? Apa yang harus dipermasalahkan dari kami ? Mengapa justru negara lain yang tidak memiliki Bhineka Tunggal Ika dan Pancasila dapat hidup damai tanpa ada permasalahan etnis. Dan bukankah Negara Indonesia memiliki Semboyan " Bhineka Tunggal Ika " dan dasar negara " Pancasila " ? Tapi mengapa masih banyak hal yang tidak sesuai dengan semboyan dan dasar negara bangsa ini ? Sesungguhnya permasalahan dari ini semua adalah, " Apakah Bhineka Tunggal Ika dan Pancasila sudah seperti apa yang ditetapkan ? " Jika iya, mengapa masih banyak hal yang selalu kalian permasalahkan dari kami ?

Saya mohon kepada kalian semua yang mempermasalahkan hal ini untuk berpikir ulang mengenai hal ini. Kami sama sekali tidak mempunyai maksud lain di sini. Kami hanyalah makhluk sosial berstatus Warga Negara Indonesia yang menginginkan kemajuan atas Indonesia dan ingin hidup cinta damai di Indonesia. Terimakasih.